Gebyar Reuni Akbar Lintas Alumni SMK Negeri 1 Banjar
Kembali lagi dengan kita warga SMEA atau yang lebih dikenal dengan nama sekolah SMKN 1 Banjar. Berbeda dengan biasanya, sekolah kita mengadakan acara yang penuh makna. Dimana para alumni yang pernah bersekolah di SMKN 1 Banjar berkumpul untuk mempererat tali silahturahmi. Acara ini bejudul "Gebyar reuni akbar lintas alumni SMKN 1 Banjar". Tentunya acara ini dilakukan di sekolah SMKN 1 Banjar pada tanggal 5 April 2025.
Untuk runtutan acaranya agar optimal yang pertama acara ini melaksanakan briefing dan persiapkan panitia terlebih dahulu.
Pada runtutan acara yang kedua dilaksanakannya open gate dan registrasi peserta alumni sekaligus pembagian kupon yang diiringi oleh penampilan band dari siswa/i SMKN 1 Banjar yang sangat meriah.
Tak berlangsung lama, pembukaan acara pun diselenggarakan oleh MC untuk mempersilahkan seluruh tamu undangan menempati tempat yang telah disediakan.
Pada waktu yang telah ditentukan, acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia raya yang di nyanyikan oleh seluruh peserta yang hadir.
Berlanjut dengan sambutan-sambutan dari ketua panitia, ketua umum FLASH, perwakilan alumni, pembina FLASH, kepala sekolah SMKN 1 Banjar, dan walikota Banjar. Berlangsung dengan do'a yang dipimpin oleh guru agama SMKN 1 Banjar.
Selanjutnya acara pokok reuni akbar ini diisi oleh pemutaran slide kenangan para guru untuk mengenang masa yang telah berlalu dan bercanda tawa. Dilanjutkan dengan pemutaran slide sejarah SMEA dan pemberian cinderamata untuk guru purnabakti.
Tak berhenti disana acara ini dilanjutkan dengan penyerahan bantuan sosial untuk anak-anak yatim/piatu dari keluarga alumni.
Dilanjutkan dengan "Talkshow" yang berisikan kisah inspiratif dari para alumni SMKN 1 Banjar di bidangnya masing-masing. Diadakannya talkshow seperti ini bertujuan untuk bisa bermanfaat dan menginspirasi bagi para perserta lainnya.
Sebelum berakhir, acara hiburan dilaksanakan bersama dengan perfomance dari band FLASH serta perwakilan dari tiap angkatan. Keseruannya tak berakhir disana karena dilanjutkan dengan perfomance Electone (Elista Nada) penampilan artis dan perwakilan dari tiap angkatan.
Bersamaan dengan acara hiburan makan siang sambil menyaksikan hiburan, ramah tamah, foto bersama, foto boot dan kegiatannya lainnya pun dilakukan pada waktu yang bersamaan.
Sampai pada akhir acara ini dilaksanakannya foto bersama seluruh jajaran panitia reuni akbar SMEA/SMKN 1 Banjar.
Sangat seru dan penuh makna, bahagia bisa bertemu dengan teman/sahabat kita semasa sekolah. Waktu terus berputar, tak akan ada kesempatan lagi jika kita menyia-nyiakan waktu sesaat. Ambil sedikit waktu untuk menjaga hubungan yang erat, semoga kita semua masih bisa bertemu kembali dilain waktu.
Penulis: Jurnalistik
Pengembang Version v2.0-26/6/21 - IP : 18.97.9.172